Sudah Beraksi 4 Kali, Pria asal Klungkung Kembali Mencuri di Kos Denpasar

Share:

Pria asal Klungkung inisial PGK diamankan aparat Polsek Denpasar Timur.
Pria asal Klungkung inisial PGK diamankan aparat Polsek Denpasar Timur.

 

DENPASAR, BALINEWS.ID – Seorang pria berinisial PGK (25) asal Klungkung ditangkap oleh Tim Opsnal Polsek Denpasar Timur usai mencuri di sebuah kos-kosan di Jalan Tegal Sari, Desa Kesiman Kertalangu, Denpasar Timur. Ia ditangkap pada  Senin, 13 Januari 2025 di kawasan Batubulan, Gianyar.

Dalam aksinya, pelaku membawa kabur beberapa barang milik korban bernama Putu Sudarta (27). Korban melaporkan kehilangan genset, tabung gas 3 kg, dan joran pancing beberapa hari sebelumnya.

Pelaku mengakui bahwa ia berhasil memasuki kos-kosan dengan memanfaatkan pintu gerbang yang tidak terkunci. Ia  juga mengungkapkan bahwa ia menjual genset curian melalui marketplace seharga Rp 400.000 untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari. Selain beraksi di lokasi kejadian, pelaku juga mengaku telah melakukan pencurian di empat lokasi lainnya.

BACA JUGA :  Driver Ojol Minta Maaf Usai Viral Antar Penumpang Tanpa Helm dan Bonceng 3

Kapolsek Denpasar Timur, Kompol I Ketut Tomiyasa menyatakan bahwa pelaku dan barang bukti telah diamankan di Mapolsek Denpasar Timur untuk penyidikan lebih lanjut.

“Ini merupakan hasil kerja keras tim kami dalam menjaga keamanan wilayah dan memberikan rasa aman kepada masyarakat. Kami berkomitmen untuk menindak tegas setiap bentuk kejahatan,” ujar Kompol Tomiyasa.

Kapolsek juga mengimbau agar masyarakat lebih waspada dan menjaga keamanan lingkungan untuk mencegah terjadinya aksi kriminalitas. (*)

Catatan: Jika Anda memiliki informasi tambahan, klarifikasi, atau menemukan kesalahan dalam artikel ini, jangan ragu untuk menghubungi kami melalui email atau melalui kontak di situs kami.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Baca Lainnya

GIANYAR, BALINEWS.ID – Jalan Raya Guwang yang sebelumnya berlubang dan membahayakan kini kembali mulus. Hal tersebut berkat aksi...

NASIONAL, Balinews.id – Presiden Prabowo Subianto menyatakan rasa marahnya terhadap para koruptor dan mengungkapkan rencananya untuk mendirikan penjara...

BADUNG, Balinews.id – Gubernur Bali, Wayan Koster, terus berupaya meningkatkan kesejahteraan masyarakat Bali sejak periode pertama kepemimpinannya. Salah...

BADUNG, Balinews.id – Kabar gembira untuk masyarakat Bali! Puluhan bus Trans Metro Dewata (TMD) akan kembali melayani penumpang...

Breaking News

Berita Terbaru
AHY
kos
PSN
IU
PKB
ASN
KPK
BNN
PAD
TKP
KAI
SEO
BSN
Tas
lpd
5km
Run
Sar
UKT
tni
bkk
PLN
api
KTP
KEK
MoU
Kue
WNA
PMK
BPS