Pura Segara dan Dalem Rangkan Terbakar, Banyak Pelinggih Rusak

Share:

GIANYAR, BALINEWS.ID – Pura Segara Rangkan dan Pura Dalem Rangkan di Desa Ketewel, Kecamatan Sukawati, mengalami musibah kebakaran pada Sabtu pagi (12/4/2025) sekitar pukul 11.20 Wita. Api yang awalnya kecil cepat membesar dan merembet sebab berada dekat pantai.

Kapolsek Sukawati, Kompol I Ketut Suaka Purnawasa, menyatakan kebakaran diduga disebabkan oleh dupa sisa sesajen yang dibawa oleh pengunjung pura. Kejadian yang begitu cepat sudah ditangani oleh warga dan petugas terkait.

Namun api yang lebih cepat, menyebabkan kerusakan di dua pura. Pelinggih yang terbakar di Pura Dalem Rangkan antara lain, gedong Penyimpanan, pelinggih Pengaruman, pelinggih Ratu Manik Mas, pelinggih Menjang Seluwang, pelinggih Ratu Kahyangan, pelinggih Gedong Ageng.

BACA JUGA :  Sudah Beraksi 4 Kali, Pria asal Klungkung Kembali Mencuri di Kos Denpasar

Kemudian, pelinggih yang terbakar di Pura Segara Rangkan antara lain, pelinggih Piasan, pelinggih/Gedong Penyimpanan, pelinggih Pengaruman, pelinggih/Gedong Ageng
Kejadian tersebut menyebabkan kerugian material diperkirakan mencapai Rp 3 miliar.
Dikatakan bahwa 5 unit mobil pemadam kebakaran dari Gianyar dikerahkan ke lokasi untuk memadamkan api. “Api berhasil dipadamkan sekitar pukul 13.40 Wita setelah upaya pemadaman yang dilakukan selama kurang lebih satu jam,” ujarnya.
Sementara itu, Perbekel Desa Ketewel, Putu Kusma Negara menyatakan bahwa kejadian ini merupakan musibah dan tidak akan menuntut siapa pun. “Pihak pengempon pura juga menerima kejadian ini sebagai musibah dan akan melakukan rapat/forum di Desa Adat untuk membahas langkah selanjutnya,” tutup dia. (bip)

BACA JUGA :  Dewa 19 Bawakan Lagu Kangen di Gianyar, Dulu Pernah Berjudul Rindu

Catatan: Jika Anda memiliki informasi tambahan, klarifikasi, atau menemukan kesalahan dalam artikel ini, jangan ragu untuk menghubungi kami melalui email atau melalui kontak di situs kami.

guest
0 Comments
Newest
Oldest
Inline Feedbacks
View all comments

Baca Lainnya

GIANYAR, BALINEWS.ID – Warga Banjar Puseh, Desa Pejeng, Kecamatan Tampaksiring, digegerkan dengan penemuan sesosok mayat pria di area...
SEMARAPURA, BALINEWS.ID – Niat mulia orang tua untuk melihat anaknya menjadi anggota Polri justru berujung pilu. Seorang warga...
  SEMARAPURA, BALINEWS.ID — Insiden kebakaran menimpa sebuah usaha laundry di Jalan Plawa, Banjar Ayung, Kelurahan Semarapura Klod,...
TABANAN, BALINEWS.ID – Kejaksaan Negeri (Kejari) Tabanan menerima pengembalian sementara uang kerugian keuangan negara sebesar Rp1,49 miliar dari...

Breaking News