Lagi-Lagi Truk Terguling di Tanjakan Goa Gong, Kali ini Bermuatan Batu Kali

Kondisi Truk jenis Hino Light terguling di tanjakan Jalan Goa Gong.
Kondisi Truk jenis Hino Light terguling di tanjakan Jalan Goa Gong.

BADUNG, BALINEWS.ID – Sebuah truk bermuatan batu kali mengalami kecelakaan tunggal di tanjakan Pura Goa Gong, Jalan Goa Gong, Jimbaran, Kecamatan Kuta Selatan, Jumat (31/10/2025) dini hari sekitar pukul 04.30 Wita.

Truk jenis Hino Light Truck bernomor polisi DK 8382 TC yang dikemudikan IKBW (28), terguling setelah gagal menanjak dan mundur hingga melintang di badan jalan. Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam insiden ini, namun bodi truk mengalami kerusakan cukup parah.

BACA JUGA :  Tak Kuat Menanjak, Truk Bermuatan Alat Berat Terguling di Ungasan

Kapolsek Kuta Selatan, Kompol I Komang Agus Dharmayana W, membenarkan kejadian tersebut. Ia menjelaskan, truk berangkat dari Karangasem menuju Desa Kutuh, Kuta Selatan, dengan muatan batu kali berdasarkan panduan aplikasi Google Maps. Namun, saat melintasi tanjakan curam di kawasan Pura Goa Gong, truk tak mampu menanjak dan akhirnya terguling.

“Beruntung tidak ada korban jiwa maupun luka, hanya kerusakan material pada kendaraan. Jalur tersebut memang tidak direkomendasikan untuk kendaraan berat,” ujar Kompol I Komang Agus Dharmayana.

BACA JUGA :  Rotasi Bumi Disebut Makin Cepat, Hari Jadi Lebih Pendek di Juli–Agustus 2025

Menindaklanjuti laporan warga, Unit Lantas Polsek Kuta Selatan yang dipimpin Kanit Lantas Iptu Ida Bagus Suardika bersama personel segera menuju lokasi. Petugas melakukan pengaturan arus lalu lintas dengan sistem buka-tutup untuk mengurai kemacetan, sekaligus membantu koordinasi evakuasi truk.

“Hingga pukul 11.00 Wita, muatan batu kali sudah dipindahkan ke truk lain. Kami masih menunggu mobil derek untuk mengevakuasi kendaraan yang terguling,” jelas Iptu Ida Bagus Suardika.

Kapolsek Kuta Selatan juga mengimbau seluruh pengemudi truk dan kendaraan berat agar lebih berhati-hati memilih rute perjalanan.
“Jalur Goa Gong memiliki tanjakan yang cukup curam. Kami sarankan pengemudi menggunakan jalur utama yang sesuai dengan kapasitas kendaraan agar tidak membahayakan diri sendiri maupun pengguna jalan lainnya,” tegas Kompol I Komang Agus Dharmayana.

BACA JUGA :  5 Hewan ini Dikenal Cerdas di Dunia, Apa Saja?

Keterangan foto: Personel Unit Lantas Polsek Kuta Selatan saat melakukan penanganan di lokasi truk terguling di tanjakan Goa Gong, Jimbaran.

Catatan: Jika Anda memiliki informasi tambahan, klarifikasi, atau menemukan kesalahan dalam artikel ini, jangan ragu untuk menghubungi kami melalui email atau melalui kontak di situs kami.

0 Comments
Newest
Oldest
Inline Feedbacks
View all comments

Breaking News

Informasi Lowongan Pekerjaan Terbaru Hari Ini

Baca Lainnya

SEMARAPURA, BALINEWS.ID — Pemerintah Kabupaten Klungkung resmi menjalin kerja sama dengan Desa Adat Sekartaji dalam pengelolaan Tempat Rekreasi...
NASIONAL, BALINEWS.ID - Komisi III DPR RI resmi memulai pembahasan Rancangan Undang-Undang (RUU) tentang Perampasan Aset Terkait Tindak...
KLUNGKUNG, BALINEWS.ID — Pemerintah Kabupaten Klungkung kembali memperluas jangkauan program Angkutan Siswa Gratis (Angsis) sebagai upaya mendukung akses...
KLUNGKUNG, BALINEWS.ID – Wakil Bupati Klungkung Tjokorda Gde Surya Putra mewakili Bupati Klungkung menghadiri Pentas Seni Pendidik dan...