Pemancing Asal Rusia Belum Ditemukan, Diduga Jatuh dari Perahu di Perairan Amed

Pencarian pemancing asal Rusia belum membuahkan hasil.
Pencarian pemancing asal Rusia belum membuahkan hasil.

KARANGASEM, BALINEWS.ID – WNA Rusia, Sergei Eliseev dilaporkan hilang pada Kamis sore yang lalu (17/4/2025). Korban diduga terjatuh dari perahu saat memancing di perairan Amed, Kecamatan Abang.

Hingga Senin (21/4/2025), Sergei belum kembali ke penginapannya di daerah Banjar Dinas Lebah, Desa Purwakerthi, Kecamatan Abang, Kabupaten Karangasem.

Salah satu kerabat korban awalnya sempat bertanya kepada Sergei kemana dirinya hingga Rabu malam (16/4/2025) belum pulang. Sergei pun sempat mengirimkan bukti video bahwa dirinya memancing malam hari di atas perahu.

BACA JUGA :  Berkebaya Merah, Wakil Menteri Pariwisata Luh Puspa ke Karangasem, Ini yang Dibahas

Kiriman video tersebut berlangsung sekitar pukul 20.30. Akan tetapi, Sergei belum pulang juga hingga Kamis pagi. Karena tidak ada kabar dan respons melalui handphone, maka pihak kerabat melaporkan kejadian tersebut kepada pihak berwajib.

“Sesuai kronologis yang kami terima, seorang warga negara asing, Sergei, hilang. Diduga jatuh,” ujar Kordinator Pos Pencarian dan Pertolongan Karangasem, I Gusti Ngurah Eka Wiadnyana.

Petugas gabungan yang melakukan pencarian, hanya menemukan jukung korban sekitar pukul 07.38 Wita. “Jukung ditemukan di Perairan Seraya Timur,” jelasnya.

BACA JUGA :  Ibunda Tak Percaya Pande Megantara Meninggal, Akan Diupacarai di Karangasem

Berdasarkan petunjuk tersebut, tim SAR gabungan melaksanakan pencarian menggunakan satu unit rubber boat. “Melaksanakan pencarian dari Pantai Melasti Amed sampai dengan Perairan Seraya,” jelasnya.

Wiadnyana juga menuturkan kendala selama berlangsung, upaya pencarian sempat mengalami kendala kondisi cuaca hujan. “Sampai dengan saat ini korban belum bisa ditemukan,” terang dia. (bip)

Catatan: Jika Anda memiliki informasi tambahan, klarifikasi, atau menemukan kesalahan dalam artikel ini, jangan ragu untuk menghubungi kami melalui email atau melalui kontak di situs kami.

0 Comments
Newest
Oldest
Inline Feedbacks
View all comments

Breaking News

Informasi Lowongan Pekerjaan Terbaru Hari Ini

Baca Lainnya

BANDA ACEH, BALINEWS.ID – Satu kasus mengejutkan terjadi di lingkungan Kepolisian Daerah Aceh. Seorang personel Satuan Brigade Mobil...
BALINEWS.ID – Mr. Wayan, Coffee & Eatery officially marked its 10th anniversary on January 16, celebrating a decade-long...
KLUNGKUNG, BALINEWS.ID - Kebakaran menghanguskan sebuah kandang ayam di Desa Nyanglan, Kecamatan Banjarangkan, Kabupaten Klungkung, Kamis (15/1/2026) dini...
NASIONAL, BALINEWS.ID - Komisi III DPR RI mulai membahas Rancangan Undang-Undang (RUU) tentang Perampasan Aset Terkait Tindak Pidana....