Pemotor Tewas Usai Oleng Tabrak Trotoar di Simpang Buagan

Petugas PMI Kota Denpasar mengevakuasi jenazah korban kecelakaan tunggal di Simpang Buagan, Denpasar Barat, Sabtu (20/12) dini hari.
Petugas PMI Kota Denpasar mengevakuasi jenazah korban kecelakaan tunggal di Simpang Buagan, Denpasar Barat, Sabtu (20/12) dini hari.

DENPASAR, BALINEWS.ID – Kecelakaan lalu lintas tunggal kembali terjadi di wilayah Denpasar Barat. Seorang pengendara sepeda motor berinisial SAP (27), warga asal Kediri, Jawa Timur, meninggal dunia setelah motornya oleng dan menabrak trotoar di Simpang Buagan, Jalan Teuku Umar, Sabtu (20/12) dini hari.

Peristiwa nahas tersebut terjadi sekitar pukul 02.10 Wita, tepatnya di jembatan sebelah timur Traffic Light (TL) Buagan. Korban saat itu mengendarai sepeda motor bernomor polisi AG 5520 CT dari arah selatan, yakni Jalan Imam Bonjol.

BACA JUGA :  Polres Gianyar Dapat Apresisasi dari Tokoh Masyarakat, Dianggap Tidak Ada Calo dan Pungli

Kasatlantas Polrestabes Denpasar, Kompol Yusuf Dwi Admodjo, membenarkan kejadian tersebut. Ia menjelaskan, saat mendekati lokasi kejadian, korban bermaksud berbelok ke arah timur.

“Pengendara datang dari arah selatan dan saat berbelok ke kanan, kendaraan tiba-tiba oleng ke kiri,” ujarnya, Minggu (21/12).

Motor yang dikendarai korban kemudian menabrak trotoar. Benturan keras menyebabkan SAP terjatuh dan terseret di atas aspal. Warga sekitar yang melihat kejadian itu segera memberikan pertolongan dan melaporkannya ke petugas.

BACA JUGA :  Manager PLN Bali Timur Mohon Maaf, Kini Fokus Pemulihan Listrik

Laporan tersebut diteruskan ke Pusdalops BPBD Kota Denpasar yang kemudian berkoordinasi dengan PMI Kota Denpasar untuk mengevakuasi korban. Namun, setelah dilakukan pemeriksaan medis di lokasi, korban dinyatakan meninggal dunia.

“Dari hasil pengecekan PMI, nadi korban tidak teraba dan saturasi tidak terbaca. Korban dinyatakan meninggal dunia di tempat,” tambah Kompol Yusuf.

Selanjutnya, jenazah korban dievakuasi menggunakan ambulans menuju RSUP Prof Dr IGNG Ngoerah Denpasar. Hingga kini, kasus kecelakaan tersebut masih dalam penanganan Satlantas Polresta Denpasar untuk penyelidikan lebih lanjut. (*)

BACA JUGA :  Warga Gianyar Diminta Waspada Dampak Buruk Judi Online dan Pinjaman Online

Tag

Catatan: Jika Anda memiliki informasi tambahan, klarifikasi, atau menemukan kesalahan dalam artikel ini, jangan ragu untuk menghubungi kami melalui email atau melalui kontak di situs kami.

0 Comments
Newest
Oldest
Inline Feedbacks
View all comments

Breaking News

Informasi Lowongan Pekerjaan Terbaru Hari Ini

Baca Lainnya

DENPASAR, BALINEWS.ID – Fakultas Hukum Universitas Mahasaraswati (Unmas) Denpasar sukses menggelar Lawfest XII Tahun 2025/2026 dengan mengusung tema...
DENPASAR, BALINEWS.ID – Suasana duka menyelimuti kawasan kos di Jalan Antasura, Desa Peguyangan Kangin, Denpasar Utara, Minggu (25/1/2026)...
DENPASAR, BALINEWS.ID - Pemerintah pusat dan Provinsi Bali memperkuat pengawasan investasi asing di Pulau Dewata dengan menetapkan sejumlah...
BANGLI, BALINEWS.ID - Seorang pendaki mengalami cedera saat melakukan pendakian di Gunung Abang, Kintamani, Kabupaten Bangli, Minggu (25/1/26)....