Satu Motor Jatuh di Jalur Jebol Bangli-Karangasem: Astungkara Pengendara Selamat

Share:

Jalan jebol nyaris sebabkan korban, satu motor jatuh.
Jalan jebol nyaris sebabkan korban, satu motor jatuh.

BANGLI, BALINEWS.ID – Jalur penghubung antara Desa Bangbang, Kecamatan Tembuku, Kabupaten Bangli, dan Desa Nongan, Kecamatan Rendang, Kabupaten Karangasem, kini tak bisa dilalui kendaraan roda empat. Akses jalan putus total setelah longsor susulan pada Rabu (27/8) memperparah kondisi jalan yang sebelumnya sudah jebol.

Menurut laporan dari akun media sosial Wayan Wiradana, longsor yang terjadi pagi tadi nyaris merenggut nyawa seorang pengendara motor. Pengendara tersebut dilaporkan jatuh saat longsor susulan terjadi. “Jalur Bangbang yang kemarin bisa dilewati, hari ini sudah bisa. Tadi pagi ada sepeda motor jatuh. Astungkare, yang bawa selamat,” tulisnya sambil menunjukkan kondisi motor berwarna hitam yang terperosok ke dalam jurang.

BACA JUGA :  Masih Muda, Wanita Asal Kediri Pilih Jadi Kurir Sabu dan Ganja di Bali

Wayan Wiradana menambahkan bahwa jalan tersebut sebelumnya sudah jebol dan berlubang akibat tergerus longsor. Namun, karena tidak ada penanganan, lubang itu semakin membesar hingga akhirnya ambles seluruhnya.

Peristiwa ini sudah diketahui oleh pihak pemerintah setempat, namun belum ada tindakan perbaikan. Warga diimbau untuk mencari jalur alternatif lain karena jalur ini hanya bisa dilalui oleh pejalan kaki atau sepeda motor dengan sangat hati-hati.

Catatan: Jika Anda memiliki informasi tambahan, klarifikasi, atau menemukan kesalahan dalam artikel ini, jangan ragu untuk menghubungi kami melalui email atau melalui kontak di situs kami.

guest
0 Comments
Newest
Oldest
Inline Feedbacks
View all comments

Baca Lainnya

SEMARAPURA, BALINEWS.ID – Hujan deras yang mengguyur wilayah Klungkung dan sekitarnya pada Selasa (21/10/2025) malam nyaris menelan korban....
Tulisan Catatan Harian Sugi Lanus, 21 Oktober 2025 BALINEWS.ID - "Bali adalah mesin...". Ungkapan penting ini mengemuka secara...
BALINEWS.ID – Asia World Model United Nations XII (AWMUN XII) kembali menjadi sorotan dunia internasional sebagai salah satu...
SEMARAPURA, BALINEWS.ID – Kualitas pembangunan fasilitas pendidikan di Kabupaten Klungkung kembali menuai sorotan. Komisi III DPRD Klungkung menemukan...

Breaking News