Selamat! Ini Daftar 16 Besar Ogoh-Ogoh Terbaik di Kota Denpasar yang akan Tampil di Kasangan Fest

Foto ilustrasi (sumber: IG/ogohogohdenpasar)

DENPASAR, Balinews.id – Sebanyak 264 ogoh-ogoh di 4 kecamatan di Kota Denpasar telah mengikuti penilaian lomba ogoh-ogoh Kasanga Festival 2025. Dari 264 ogoh-ogoh tersebut terpilih 16 besar yang akan tampil di Catur Muka Denpasar pada 21-23 Maret 2025.

Sebelumnya penilaian awal telah dilakukan selama empat hari. Hari pertama, 14 Maret 2025 dimulai untuk wilayah Denpasar Selatan dengan jumlah 61 ogoh-ogoh. Kemudian 15 Maret 2025 dilakukan penilaian di Denpasar Timur dengan peserta 74 ogoh-ogoh.

Pada 16 Maret giliran penilaian di kecamatan Denpasar Utara dengan 61 peserta. Terakhir di kecamatan Denpasar Barat dilakukan pada 17 Maret 2025 dengan peserta 58 ogoh-ogoh. Ke-16 besar ini akan dinilai kembali dalam parade untuk memperebutkan juara I, II, dan III.

BACA JUGA :  Diikuti 226 STT, Lomba Ogoh-ogoh di Jembrana Disambut Antusias

Berikut daftar 16 ogoh-ogoh yang akan tampil di Kasangan Festival:

  1. ST Canti Graha Banjar Tengah Sesetan, Denpasar Selatan (485 poin)
  2. ST Putra Darma Santi, Banjar Jaba Tengah, Kepaon, Pemogan, Denpasar Selatan (483 poin)
  3. ST Yowana Sawitra, Banjar Abiantimbul, Pemecutan Kelod, Denpasar Barat (480 poin)
  4. ST Eka Laksana, Banjar Gaduh, Sesetan, Denpasar Selatan (479 poin)
  5. ⁠ST Dharma Cita, Banjar Abian Kapas Tengah, Sumerta, Denpasar Timur, (477 poin)
  6. ST Adhi Kusuma, Banja Tegal Kuwalon, Sumerta Kaja, Denpasar timur (476 poin)
  7. ST Binnayaka Dharma, Banjar Ujung, Kesiman, Denpasar Timur (475 poin)
  8. ST Sukarela, Banjar Kepisah, Pedungan, Denpasar Selatan (474)
  9. ST Dwiputra, Banjar Tegal Agung, Pemecutan Kelod, Denpasar Barat (474 poin)
  10. ST Yowana Eka Sila, Banjar Eka Sila, Dauh Puri Kelod, Denpasar Barat (472 poin)
  11. ST Werdhi Sesana, Banjar Tega, Tonja, Denpasar Utara (470 poin)
  12. ST Wredhi Yasa, Banjar Penamparan, Padangsambian, Denpasar Barat (469 poin)
  13. ST Bineka, Banjar Binoh Kelod, Ubung Kaja, Denpasar Utara (469 poin)
  14. ST  Dharma Laksana, Banjar Kaja, Panjer, Denpasar Selatan (467 poin)
  15. ST Dharma Santika, Banjar Tembau Kelod, Penatih, Denpasar Timur (466 poin)
  16. ST Dwi Tunggal, Banjar Antap, PAnjer, Denpasar Selatan (464 poin) (*)
BACA JUGA :  Asisten Rumah Tangga Akhiri Hidup di Rumah Majikan, Sempat Minta Gaji Lebih Awal

Catatan: Jika Anda memiliki informasi tambahan, klarifikasi, atau menemukan kesalahan dalam artikel ini, jangan ragu untuk menghubungi kami melalui email atau melalui kontak di situs kami.

0 Comments
Newest
Oldest
Inline Feedbacks
View all comments

Breaking News

Informasi Lowongan Pekerjaan Terbaru Hari Ini

Baca Lainnya

DENPASAR, BALINEWS.ID – Setelah berbulan-bulan tanpa kejelasan hukum di tingkat kepolisian, perkara dugaan penganiayaan yang melibatkan warga negara...
GIANYAR, BALINEWS.ID – Menyusul viralnya pembangunan sebuah restoran di kawasan sawah Ceking, Desa Tegallalang, Kabupaten Gianyar, di media...
DENPASAR, BALINEWS.ID – Dugaan peralihan penguasaan hutan mangrove seluas 82 hektare di kawasan Taman Hutan Raya (Tahura) Ngurah...
DENPASAR, BALINEWS.ID – Ikatan Wartawan Online (IWO) Provinsi Bali memperkuat sinergi dengan Direktorat Intelijen dan Keamanan (Ditintelkam) Polda...