Truk Box Vs Motor di Perempatan Tohpati Dini Hari, 1 Anak Tewas

Share:

Petugas kepolisian dan tim medis mengevakuasi korban pada Jumat, 28 Maret 2025 dini hari.
Petugas kepolisian dan tim medis mengevakuasi korban pada Jumat, 28 Maret 2025 dini hari.

DENPASAR, BALINEWS.ID – Kecelakaan tragis terjadi di Simpang Jalan WR Supratman – Jalan Bypass Ngurah Rai (Perempatan Tohpati), Desa Kesiman Kertalangu, Denpasar Timur, pada Jumat, 28 Maret 2025, sekitar pukul 02.00 WITA. Kejadian yang melibatkan sepeda motor dan truk box tersebut mengakibatkan seorang anak laki-laki berusia 12 tahun, berinisial PDW, asal Gianyar, meninggal dunia di lokasi kejadian.

Kasat Lantas AKP Yusuf Dwi Admodjo mengungkap bahwa saat kejadian,  korban  sedang dibonceng menggunakan sepeda motor Yamaha Nmax berplat DK 5069 KBP yang dikendarai oleh IKE (21)  bersama seorang wanita berinisial GAH.

BACA JUGA :  Setelah Melasti ke Toya Sah, Dilanjutkan Mepepada di Pura Besakih

“Posisinya sedang bonceng 3,” jelasnya.

Kronologi kecelakaan bermula saat sepeda motor yang melaju dari arah timur menuju barat memasuki perempatan pada saat lampu lalu lintas menyala kuning. Pada saat yang bersamaan, truk box bernomor plat B 9641 VCC dan dikemudikan oleh pria berinisial EF asal Jember, Jawa Timur. Keduanya bertabrakan keras di persimpangan.

” Saat tabrakan itu terjadi, lampu lalu lintasnya semua kuning (diatur kuning sudah dini hari),” tambahnya.

Akibat tabrakan tersebut, PDW langsung meninggal dunia di tempat, sementara dua korban lainnya, IKE dan EF, mengalami luka ringan berupa lecet pada pipi kiri dan sakit di bagian kepala.

BACA JUGA :  Wanita Tewas Ditabrak Truk di Jalan Denpasar–Gilimanuk

Jenazah korban tewas bersama dengan korban luka dibawa ke RSUP Prof. Dr. IGNG Ngoerah menggunakan Ambulance BPBD Kota Denpasar untuk penanganan lebih lanjut. Pihak kepolisian telah melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) dan sedang memeriksa saksi-saksi terkait insiden tersebut. (*)

Catatan: Jika Anda memiliki informasi tambahan, klarifikasi, atau menemukan kesalahan dalam artikel ini, jangan ragu untuk menghubungi kami melalui email atau melalui kontak di situs kami.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Baca Lainnya

BULELENG, Balinews.id – Mengejutkan! Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) Kabupaten Buleleng mengungkap fakta mencengangkan terkait kemampuan literasi...

DENPASAR, Balinews.id – Pembunuh jukir (Juu Parkir), Agus Sugianto (31) telah menjalani sidang tuntutan di Pengadilan Negeri (PN)...

KARANGASEM, BALINEWS.ID – Akses jalan menuju Pura Tunggul Besi Besakih, tepatnya di Banjar Dinas Temukus, Desa Besakih, Kecamatan...

KLUNGKUNG, BALINEWS.ID – Aktivitas pengerukan bukit di Dusun Buayang, Desa Gunaksa, Kecamatan Dawan, Klungkung, kembali menuai sorotan. Meski...

Breaking News

Berita Terbaru
Pil
ATM
atv
DPR
AHY
kos
PSN
IU
PKB
ASN
KPK
BNN
PAD
TKP
KAI
SEO
BSN
Tas
lpd
5km
Run
Sar
UKT
tni
bkk
PLN
api
KTP
KEK
MoU
Kue
WNA
PMK
BPS