Truk Pengangkut Semen Kecelakaan di Kayubihi, Tabrak Rumah dan Mobil, Begini Kronologinya

Truk pengangkut semen alami kecelakaan di Jalan Kayubihi, Bangli, pada Kamis (10/7/2025).
Truk pengangkut semen alami kecelakaan di Jalan Kayubihi, Bangli, pada Kamis (10/7/2025).

BANGLI, BALINEWS.ID – Sebuah truk pengangkut semen mengalami kecelakaan beruntun di Banjar Bangklet, Desa Kayubihi, Kabupaten Bangli, Bali, Kamis pagi (10/7/2025) sekitar pukul 08.30 Wita. Peristiwa tersebut menyebabkan sejumlah kendaraan rusak dan merusak bangunan milik warga. Hingga berita ini diturunkan, proses evakuasi masih berlangsung dan identitas sopir truk belum diketahui secara pasti.

Informasi di lapangan menyebutkan, truk datang dari arah utara dan mulai kehilangan kendali sejak memasuki kawasan Palatiying, Desa Landih, yang berjarak lebih dari satu kilometer dari lokasi kejadian. Dalam kondisi tak terkendali, truk sempat menyerempet beberapa kendaraan dan pejalan kaki di sepanjang jalur tersebut.

BACA JUGA :  Siang Bolong Masuk Rumah Warga di Denpasar, Ini Barang yang Digasak Pelaku

Sesampainya di Banjar Bangklet, truk menabrak mobil Feroza dengan nomor polisi DK 1435 AAQ, sebelum akhirnya merangsek ke sebuah rumah dan warung milik warga bernama Darsana. Selain itu, truk juga menghantam bangunan dapur serta rumah milik warga lainnya, yang mengalami kerusakan cukup parah. Truk bermuatan semen tersebut terlihat ringsek dan nyaris tak berbentuk.

Kepolisian bersama tim evakuasi masih berada di lokasi kejadian untuk melakukan penanganan darurat, termasuk evakuasi kendaraan dan korban. Hingga saat ini, belum ada keterangan resmi terkait jumlah korban luka maupun korban jiwa.

BACA JUGA :  Hilang Saat Cari Kayu Bakar, Nenek Asal Alas Angker Akhirnya Ditemukan

“Ya, benar telah terjadi laka. Kami masih fokus pada proses evakuasi di lokasi,” ujar Kasat Lantas Polres Bangli, AKP Ni Luh Putu Deniani saat dikonfirmasi.

Pihak kepolisian saat ini juga tengah menghimpun keterangan dari sejumlah saksi guna memastikan kronologi kejadian secara rinci serta penyebab kecelakaan.

Catatan: Jika Anda memiliki informasi tambahan, klarifikasi, atau menemukan kesalahan dalam artikel ini, jangan ragu untuk menghubungi kami melalui email atau melalui kontak di situs kami.

0 Comments
Newest
Oldest
Inline Feedbacks
View all comments

Breaking News

Informasi Lowongan Pekerjaan Terbaru Hari Ini

Baca Lainnya

DENPASAR, BALINEWS.ID – Setelah berbulan-bulan tanpa kejelasan hukum di tingkat kepolisian, perkara dugaan penganiayaan yang melibatkan warga negara...
GIANYAR, BALINEWS.ID – Menyusul viralnya pembangunan sebuah restoran di kawasan sawah Ceking, Desa Tegallalang, Kabupaten Gianyar, di media...
DENPASAR, BALINEWS.ID – Dugaan peralihan penguasaan hutan mangrove seluas 82 hektare di kawasan Taman Hutan Raya (Tahura) Ngurah...
DENPASAR, BALINEWS.ID – Ikatan Wartawan Online (IWO) Provinsi Bali memperkuat sinergi dengan Direktorat Intelijen dan Keamanan (Ditintelkam) Polda...