Truk Ringsek Usai Tabrakan di Bypass IB Mantra, Diduga Mengantuk, Sopir Luka Serius

Kondisi truk rusak setelah mengalami kecelakaan di Jalan Bypass IB Mantra Klungkung.
Kondisi truk rusak setelah mengalami kecelakaan di Jalan Bypass IB Mantra Klungkung.

KLUNGKUNG, BALINEWS.ID – Kecelakaan lalu lintas terjadi di Jalan Bypass Ida Bagus Mantra, tepatnya di sebelah barat Simpang Dukuh, Desa Jumpai, Kecamatan Klungkung, Senin (14/7) sekitar pukul 05.00 WITA. Dua truk terlibat dalam insiden tersebut, menyebabkan satu kendaraan ringsek di bagian depan dan sopir mengalami luka cukup serius.

Kasi Humas Polres Klungkung, AKP Agus Widiono, menjelaskan bahwa kecelakaan bermula saat truk bernomor polisi P 9615 UE yang dikemudikan oleh Syamsul Badri melaju dari arah timur menuju barat. Di belakangnya, truk dengan nomor polisi BK 8378 FM yang dikemudikan Maesal Adriantino bergerak di jalur yang sama.

BACA JUGA :  Liburan Tragis, Wisatawan Asal Medan Hilang di Pantai Diamond

“Mendekati lokasi kejadian, sopir truk BK 8378 FM diduga mengantuk dan kehilangan konsentrasi, sehingga menabrak bagian belakang truk yang ada di depannya,” ungkap AKP Widiono.

Akibat benturan keras, bagian depan truk BK 8378 FM mengalami kerusakan parah. Maesal Adriantino, sang sopir, mengalami luka lecet pada lutut kanan, betis kiri, dan bagian perut. Ia langsung dilarikan ke Instalasi Gawat Darurat RSU Grha Bhakti Medika Klungkung untuk mendapatkan perawatan medis.

Beruntung tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini. Namun, kerugian material akibat kecelakaan tersebut diperkirakan mencapai Rp20 juta.

BACA JUGA :  Pintu Gerbang Pura di Nusa Penida Roboh, Warga Akan Gelar Upacara Guru Piduka

Pihak kepolisian masih mendalami kronologi kejadian dan mengimbau seluruh pengemudi untuk memastikan kondisi fisik dalam keadaan prima, terutama saat melintasi jalur-jalur rawan kecelakaan seperti Bypass IB Mantra.

Catatan: Jika Anda memiliki informasi tambahan, klarifikasi, atau menemukan kesalahan dalam artikel ini, jangan ragu untuk menghubungi kami melalui email atau melalui kontak di situs kami.

guest
0 Comments
Newest
Oldest
Inline Feedbacks
View all comments

Breaking News

Informasi Lowongan Pekerjaan Terbaru Hari Ini

Baca Lainnya

Eks Perbekel Tusan Divonis 2,5 Tahun Penjara Terkait Kasus Korupsi APBDes SEMARAPURA, BALINEWS.ID – Majelis Hakim Pengadilan Tipikor...
BULELENG, BALINEWS.ID - Kasus dugaan pemalsuan dokumen terkait penguasaan tanah negara di kawasan “Bukit Ser”, Desa Pemuteran, Kecamatan...
NUSA PENIDA, BALINEWS.ID – Polsek Nusa Penida kembali menorehkan prestasi dalam pengungkapan tindak kriminalitas di wilayah hukumnya. Melalui...
JEMBRANA, BALINEWS.ID - Peristiwa tragis terjadi di aliran Sungai Bilukpoh, Banjar Penyaringan, Desa Penyaringan, Kecamatan Mendoyo, Kabupaten Jembrana,...