Warga Serangan Keluhkan Akses ke Pantai yang Masih Dibatasi PT BTID, Alasannya Karena Ini

Warga di kawasan serangan tak dapat mengakses pantai pada Minggu (9/3).
Warga di kawasan serangan tak dapat mengakses pantai pada Minggu (9/3).

DENPASAR, BALINEWS.ID – Warga Serangan kembali mengeluhkan pembatasan akses ke pantai yang dilakukan oleh PT Bali Turtle Island Development (BTID). Hingga Minggu (9/3/2025) sore, warga yang ingin menikmati waktu bersama keluarga masih dilarang masuk melalui Pintu 10, salah satu akses utama ke pantai.

Menurut keterangan warga setempat, hanya mereka yang memiliki rompi dan kartu identitas khusus dari PT BTID yang diizinkan melintas. Sementara itu, warga lainnya terpaksa gigit jari karena dihadang oleh petugas keamanan perusahaan. Alasannya disebut-sebut yakni dikarenakan masih ada proyek pembangunan dan aktivitas alat berat.

BACA JUGA :  Bendesa Adat Serangan Tolak Pertemuan Nelayan, Ketua MDA Bali Duduk Satu Meja dengan Tantowi Yahya

“Masyarakat Serangan sore tadi mau menikmati pantai, tapi tidak diperbolehkan masuk karena  masih ada proyek pembangunan dan alat barat masih beraktivitas,” terang sumber.

Sebuah foto yang dikirimkan warga memperlihatkan beberapa orang tengah diinterogasi oleh petugas PT BTID. Dalam keterangannya, warga menyebut alasan pembatasan ini adalah adanya proyek pembangunan yang masih berlangsung di kawasan tersebut.

Situasi ini bukan pertama kali terjadi. Pembatasan akses ke pantai oleh PT BTID telah lama menjadi perdebatan di kalangan warga Serangan. Mereka berharap adanya kejelasan dan solusi agar tetap bisa menikmati pantai yang seharusnya menjadi ruang publik bagi semua orang.

BACA JUGA :  Lansia di Sidemen Karangasem Hilang Semalaman, Tim SAR Kerahkan Drone Thermal

Hingga berita ini diturunkan, belum ada pernyataan resmi dari pihak PT BTID terkait kebijakan tersebut. (*)

Catatan: Jika Anda memiliki informasi tambahan, klarifikasi, atau menemukan kesalahan dalam artikel ini, jangan ragu untuk menghubungi kami melalui email atau melalui kontak di situs kami.

0 Comments
Newest
Oldest
Inline Feedbacks
View all comments

Breaking News

Informasi Lowongan Pekerjaan Terbaru Hari Ini

Baca Lainnya

KLUNGKUNG, BALINEWS. ID — Anggota DPRD Kabupaten Klungkung dari Daerah Pemilihan Dawan, I Nyoman Alit Sudiana, mendesak pemerintah...
KLUNGKUNG, BALINEWS.ID — Wakil Bupati Klungkung, Tjokorda Gde Surya Putra, memimpin rapat koordinasi terbatas terkait penanganan warga terdampak...
KLUNGKUNG, BALINEWS.ID – Wakil Bupati Klungkung, Tjokorda Gde Surya Putra, memberikan pembekalan kepada 14 personel Satuan Polisi Pamong...
BALINEWS.ID - Wakil Menteri Pariwisata Republik Indonesia, Ni Luh Puspa, menegaskan pentingnya penguatan desa wisata dan pariwisata berbasis...