Polisi Selidiki Pelaku dan Motif Dugaan Perampokan di Perumahan Kori Nuansa Barat Blok

Share:

Dugaan perampokan yang menewaskan 1 orang di Perumahan Kori Nuansa Barat Blok III Nomor 6, Jimbaran, Kuta Selatan, Badung, pada dini hari Minggu.
Dugaan perampokan yang menewaskan 1 orang di Perumahan Kori Nuansa Barat Blok III Nomor 6, Jimbaran, Kuta Selatan, Badung, pada dini hari Minggu.

DENPASAR, BALINEWS.ID – Sebuah kejadian yang diduga adalah perampokan menggegerkan warga di Perumahan Kori Nuansa Barat Blok III Nomor 6, Jimbaran, Kuta Selatan, Badung, pada dini hari Minggu. Seorang ibu berusia 57 tahun dengan inisial K ditemukan tewas di rumahnya, sementara anak perempuannya berusia 25 tahun berinisial DPK, ditemukan dalam kondisi terluka parah.

Menurut Kasi Humas Polresta Denpasar, AKP I Ketut Sukadi, korban yang selamat saat ini sedang menjalani perawatan medis intensif di rumah sakit setempat.

BACA JUGA :  Begini Respon Sri Mulyani Usai Rumahnya Dijarah

Belum ada penjelasan resmi mengenai penyebab pasti tragedi ini karena kasus masih dalam tahap penyelidikan oleh pihak kepolisian. Namun, berdasarkan informasi yang beredar, kejadian ini diduga terkait dengan percobaan perampokan yang berujung tragis.

Kapolsek Kuta Selatan, Kompol Gusti Ngurah Yudistira, mengkonfirmasi bahwa pihak kepolisian sedang melakukan penyelidikan untuk mengungkapkan penyebab pasti dari insiden ini.

“Kami masih dalam proses penelusuran dan belum dapat memastikan apakah kejadian ini benar terkait dengan percobaan perampokan atau ada motif lain yang memicu kekerasan tersebut,” ujarnya. (*)

BACA JUGA :  Nyamar Jadi Ojek, Residivis Asal Kupang Rampok dan Aniaya Wanita di Bali

Catatan: Jika Anda memiliki informasi tambahan, klarifikasi, atau menemukan kesalahan dalam artikel ini, jangan ragu untuk menghubungi kami melalui email atau melalui kontak di situs kami.

guest
0 Comments
Newest
Oldest
Inline Feedbacks
View all comments

Baca Lainnya

DENPASAR, BALINEWS.ID - Ketua Komite Mahasiswa Hindu Dharma Indonesia (KMDHI) Bali, I Putu Dika Adi Suantara, mendesak pemerintah...
DENPASAR, BALINEWS.ID - Seorang warga asli Pula Serangan bernama Siti Sapurah atau yang akbrab disapa Ipung, berhasil memenangkan...
BADUNG, BALINEWS.ID – Suasana di Gedung Parkir Terminal Internasional Bandara I Gusti Ngurah Rai mendadak heboh pada Minggu...
BADUNG, BALINEWS.ID – Dikenal lembut dalam sikap namun tegas dalam pengabdian, I Gusti Ayu Diah Werdhi Srikandi Wedasteraputri...

Breaking News