OLAHRAGA, BALINEWS.ID – Tim Nasional (Timnas) Indonesia resmi pamit dari ajang Piala Dunia 2026 setelah ditaklukkan Timnas Irak (Iraq) Dunia pertandingan yang berlangsung pada Minggu (12/10/25) dini hari di Stadion King Abdullah Sports City, Arab Saudi.
Setelah menelan kekalahan dengan Arab Saudi beberapa waktu lalu dengan skor tipis 2-3, hari ini Timnas Indonesia harus kembali kalah dengan skor tipis 1-0 dari Irak, dalam babak kualifikasi Piala Dunia zona Asia putaran keempat Piala Dunia 2026.
Gol yang dicetak pemain depan Irak, M Iqbal nomor punggung 14 di menit 76 membuat suasana berubah menjadi ketar ketir, bahkan suporter Timnas Indonesia berdoa hingga harus menahan tangis jika tidak membuat permainan seimbang atau kalah hingga tidak berhasil lolos.
Dibawah kepemimpinan pelatih Patrick Kluivert, Timnas Indonesia gagal mewujudkan mimpinya untuk berlaga di Piala Dunia 2026. Ini juga menjadikan pupusnya harapan masyarakat Indonesia yang berharap bisa bermain di ajang bergengsi dunia.
Suara menggema tidak hanya di tengah masyarakat yang berkumpul secara nyata tapi juga tidak nyata alias berkomentar di dunia maya melalui berbagai media sosial seperti Facebook, Instagram dan lain sebagainya.
Mulai dari minta mundurnya pelatih Patrick Kluivert hingga Ketua PSSI yang juga menjadi Menteri di Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora), Erick Thohir. Hastag #patrickout #erickthohirout hingga komentar harus tanggung jawab dan lain sebagainya terus menghiasi media sosial.
Berdasarkan pantauan BaliNews di akun resmi Instagram Erick Thohir, terlihat unggahan baru yang memperlihatkan foto skuad Timnas Garuda Indonesia di bawah kepimpinan Patrick Kluivert.
Dalam unggahan itu, Erick Thohir di akun pribadinya @erickthohir menuliskan postingan dengan foto skuad Timnas Indonesia yang mengucapkan Terima kasih untuk masyarakat Indonesia maupun Timnas Indonesia yang sudah berjuang.
“Terima kasih kepada suporter, pemain, dan ofisial atas perjuangan untuk bisa sampai Round 4 Kualifikasi Piala Dunia 2026. Pertama kali dalam sejarah, Indonesia bisa sampai di titik sejauh ini.
Kami memohon maaf mimpi masuk ke Piala Dunia belum bisa kami wujudkan,” tulis mantan pemilik Inter Milan, klub Italia, Minggu (12/10/25) pagi.
Postingan yang di unggah salah satu pemilik mayoritas klub kasta kedua Inggris, Oxford United mendapatkan tanda ‘love’ sebanyak 307ribu dari pengikutnya, ulasan ulang sebanyak 4.416 dan dibagikan sebanyak 11,3 ribu.
Menariknya lagi, postingan Erick terkait Timnas Indonesia yang gagal ke Piala Dunia mendapat komentar masyarakat Indonesia sebanyak 96 ribu dan diperkirakan akan terus bertambah seiring waktu berjalan.
Banyak komentar bernada kekecewaan masyarakat Indonesia, bahkan diantaranya meminta Erick Thohir kembali mengevaluasi diri hingga meminta mantan Menteri BUMN Indonesia itu untuk mundur dari kursi kepimpinan PSSI.
“Ak ngrasa kasihan sama para pemain berjuang mati matian. In my opinion: Tapi dirombak rombak sama pelatih mereka kecewa nya pasti melebihi kita pak,” ujar salah satu akun catcicut yang mendapat tombol love sebanyak 18,2 ribu dan mendapat jawaban sebanyak 66 komentar di akun Instagram Erick Thohir.
“#patrickkluivertout #gayangerickthohir,” ujar pemilik akun rikinrhdyt yang disukai 5.340 pengguna instagram dan mendapat 12 respon.
“TANGGUNG JAWAB GAK LO ERICK,” kata pemilik akun b.pratamaaa.
“Ayo budal (berangkat) Kantor PSSI,” ucap muhammadredhoyunasfiki yang mendapat tombol love sebanyak 17,3 ribu dan 97 komentar balasan di akun Instagram Erick Thohir.
“#patrickout,” tulis aher.arihermanto yang disukai 18,4 ribu dan 57 komentar di Instagram Erick Thohir.
Banyak yang masih menyayangkan sikap PSSI dalam melepas kepergian Shin Tae-Young alias STY di kursi kepelatihan Timnas Indonesia. Dimana Shin Tae-Young menjadi pelatih yang harus memulai dari -0 hingga lolos untuk berlaga di babak kualifikasi Piala Dunia zona Asia sebelum akhirnya pamit dan digantikan pelatih Patrick Kluivert asal Belanda dan mantan pemain Barcelona. (*)

