Bupati Raja Ampat Sebut Masyarakat Tak Setuju Tambang Nikel Pulau Gag Ditutup dan Tak Ada Pencemaran Lingkungan

Ilustrasi. (Arsip Greenpeace)
Ilustrasi. (Arsip Greenpeace)

NASIONAL, BALINEWS.ID – Bupati Raja Ampat, Orideko Burdam, menegaskan bahwa mayoritas warga Pulau Gag menolak rencana penutupan tambang nikel di wilayah mereka. Menurutnya, aktivitas pertambangan telah menjadi sumber utama penghidupan masyarakat setempat selama bertahun-tahun.

“Warga Pulau Gag menyampaikan langsung kepada saya bahwa mereka tidak ingin tambang ditutup. Mereka hidup dari situ, dan mereka ingin tambang tetap beroperasi,” ujar Orideko dalam pernyataan di Sorong, Senin (9/6/2025), dikutip Kompas.

Isu pencemaran lingkungan akibat tambang sempat ramai dibicarakan di media sosial. Namun, menurut Orideko, hasil kunjungan Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) bersama Gubernur Papua Barat Daya ke lokasi menunjukkan kondisi berbeda dari yang diberitakan.

BACA JUGA :  Alih Bisnis Jadi Resort, Ratusan Karyawan Finns Terkena PHK

“Kami sudah lihat langsung ke lapangan bersama Pak Menteri dan Pak Gubernur. Tidak ditemukan pencemaran laut seperti yang ramai di medsos. Saya mengapresiasi PT Gag Nikel yang terus menjaga komitmen terhadap pengawasan lingkungan melalui amdal,” jelasnya.

Tambang nikel di Pulau Gag sendiri memiliki sejarah panjang dan legalitas yang sah, bahkan eksplorasinya telah dimulai sejak era kolonial Belanda pada 1920. Pemerintah pusat juga telah memastikan legalitas operasional perusahaan tersebut.

Meski isu tambang mencuat, Orideko memastikan bahwa sektor pariwisata Raja Ampat masih berjalan normal. Ia pun mengimbau masyarakat untuk terus menjaga citra positif daerah wisata kelas dunia itu.

BACA JUGA :  33 Adegan Rekonstruksi Ungkap Detik-Detik Pembunuhan Remi

“Kita semua punya tanggung jawab untuk menjaga keindahan Raja Ampat. Jangan menyebarkan informasi negatif atau hoaks yang bisa merusak citra daerah kita. Pariwisata dan lingkungan harus tetap kita rawat bersama,” tutupnya.(*)

Catatan: Jika Anda memiliki informasi tambahan, klarifikasi, atau menemukan kesalahan dalam artikel ini, jangan ragu untuk menghubungi kami melalui email atau melalui kontak di situs kami.

guest
0 Comments
Newest
Oldest
Inline Feedbacks
View all comments

Breaking News

Informasi Lowongan Pekerjaan Terbaru Hari Ini

Baca Lainnya

NASIONAL, BALINEWS.ID - Ketua Komnas HAM, Anis Hidayah, menyatakan keprihatinan dan keberatan lembaganya terhadap keputusan pemerintah yang menetapkan...
SEMARAPURA, BALINEWS.ID – Kebakaran kembali terjadi di wilayah Kabupaten Klungkung. Kali ini, sebuah rumah milik warga di Banjar...
DENPASAR, BALINEWS.ID – Di tengah tenangnya situasi pemberantasan korupsi di Pulau Dewata, sebuah kabar tak biasa mencuat dan...
JAKARTA, BALINEWS.ID – Kabupaten Klungkung kembali menorehkan prestasi gemilang di tingkat nasional. Berdasarkan hasil Survei Kesehatan Indonesia (SKI)...