Fasilitasi Bertemu dengan Wabup Tabanan, Eka Nurcahyadi: Tak Boleh Ada Anak Yatim Piatu Terlantar di Tabanan

Anggota DPRD Tabanan I Putu Eka Putra Nurcahyadi memfasilitasi pertemuan remaja yatim piatu di Abiantuwung dengan Wakil Bupati Tabanan I Made Dirga, Jumat (23/1/2026). (ist)

TABANAN, BALINEWS.ID – Seorang remaja laki-laki asal Banjar Pangkung Nyuling, Desa Abiantuwung, Kabupaten Tabanan, mendapat perhatian publik setelah kehilangan kedua orang tuanya. Ayah remaja tersebut meninggal dunia dan jenazahnya sempat berada di RSUD Tabanan, sementara sang ibu telah lebih dahulu wafat.

Remaja tersebut kini tinggal bersama kakeknya dan harus mengasuh dua adik yang masih membutuhkan pendampingan. Kondisi ekonomi keluarga yang terbatas membuat pihak keluarga kesulitan membiayai prosesi upacara jenazah sang ayah, sehingga kisahnya kemudian menjadi perbincangan luas di media sosial.

BACA JUGA :  Beguling Feast Festival 2025: Pesta Rasa dan Budaya Bali Digelar 4 Hari di Peliatan

Menindaklanjuti hal tersebut, anggota DPRD Tabanan, I Putu Eka Putra Nurcahyadi, memfasilitasi pertemuan antara remaja tersebut dengan Wakil Bupati Tabanan, I Made Dirga, pada Jumat (23/1/2026). Pertemuan juga dihadiri Perbekel Abiantuwung beserta perangkat desa setempat.

Eka Nurcahyadi menyampaikan bahwa Pemerintah Kabupaten Tabanan akan memfasilitasi proses kremasi jenazah ayah remaja tersebut di Krematorium Santha Graha Bedha. Selain itu, Pemkab juga berkoordinasi dengan Dinas Sosial Kabupaten Tabanan untuk memastikan keberlanjutan pendidikan remaja tersebut bersama kedua adiknya.

BACA JUGA :  Patroli Dini Hari oleh Polres Gianyar, Polisi Temukan Pemuda Bawa Kapak

Ia menegaskan bahwa pemerintah daerah berkomitmen untuk memastikan tidak ada anak yang terlantar, termasuk anak yatim piatu, tanpa perhatian dan pendampingan.

“Sehingga tidak ada istilah ada anak yang terlantar, atau ada anak yatim piatu yang terlantar,” ujarnya.

Eka juga menyampaikan apresiasi kepada masyarakat yang telah menunjukkan kepedulian melalui media sosial. Menurutnya, sinergi antara masyarakat dan pemerintah sangat penting agar penanganan kasus sosial dapat dilakukan secara cepat dan tepat. Dinas Sosial Tabanan juga dijadwalkan melakukan kunjungan langsung ke kediaman keluarga tersebut guna menindaklanjuti bantuan yang diperlukan. (*)

BACA JUGA :  Konsulat Kazakhstan di Bali Diresmikan, Jadi Langkah Strategis Genjot Wisatawan dan Investasi

Tag

Catatan: Jika Anda memiliki informasi tambahan, klarifikasi, atau menemukan kesalahan dalam artikel ini, jangan ragu untuk menghubungi kami melalui email atau melalui kontak di situs kami.

0 Comments
Newest
Oldest
Inline Feedbacks
View all comments

Breaking News

Informasi Lowongan Pekerjaan Terbaru Hari Ini

Baca Lainnya

DENPASAR, BALINEWS.ID – Kebakaran melanda sebuah rumah warga di Jalan Pulau Enggano, Banjar Pemogan, Kelurahan Pemogan, Kecamatan Denpasar...
NASIONAL, BALINEWS.ID – Sektor pariwisata Indonesia mencatat pertumbuhan positif sepanjang 2025. Menteri Pariwisata Widiyanti Putri Wardhana mengungkapkan, capaian...
DENPASAR, BALINEWS.ID – Ketua Ikatan Wartawan Online (IWO) Bali, Tri Widiyanti, mengapresiasi putusan Mahkamah Konstitusi (MK) yang mempertegas...
DENPASAR, BALINEWS.ID – Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD) Taman Hutan Raya (Tahura) Ngurah Rai menegaskan bahwa pembangunan akses...