Menara Turyapada Buka Ekonomi Baru dan Akhiri Masalah Blank Spot di Buleleng

Share:

Menara Turyapada Buka Ekonomi Baru dan Akhiri Masalah Bla nk Spot di Buleleng (Sumber foto: https://www.baliguide.me)

BADUNG, Balinews.id – Gubernur Bali, Wayan Koster, terus berupaya meningkatkan kesejahteraan masyarakat Bali sejak periode pertama kepemimpinannya. Salah satu bukti nyata adalah pembangunan Menara Turyapada di Desa Pegayaman, Sukasada, Buleleng.

Kehadiran Menara Turyapada diharapkan membuka peluang ekonomi baru di wilayah Buleleng dan Tabanan, khususnya dari Luwus hingga Wanagiri. Menara ini juga akan menjadi destinasi wisata baru. Selain itu, menara ini akan mengatasi masalah blank spot yang selama ini dialami warga Buleleng.

BACA JUGA :  Hotel 'Menjerit' Karena Efisiensi Anggaran, Potensi Merugi Hingga Rp 24,5 triliun

Mulai Rabu (12/03/25), sebanyak 9 stasiun televisi telah mengudara di Buleleng.

“Akhir tahun 2026 akan segera beroperasi (Turyapada Tower) dikelola oleh UPT bekerja sama dengan pihak ketiga yang profesional agar punya pendapatan. Ini akan menjadi sumber pengembangan perekonomian di wilayah Buleleng dan Tabanan khususnya jalur dari Luwus ke Wanagiri akan menjadi kawasan ekonomi baru,” kata Koster, Rabu (12/3/25) di Puspem Badung.

Pembangunan tahap pertama Menara Turyapada selesai pada tahun 2023 dengan pembangunan badan tower. Tahap kedua dilakukan secara bertahap dari tahun 2025 hingga akhir 2026.

BACA JUGA :  American Airlines Tabarakan dengan Black Hawk, 67 Orang Dipastikan Tewas

“Turyapada akan menjadi sumber PAD untuk Buleleng dan Tabanan, terutama pemerintah provinsi Bali. Pemancar tower mulai hari ini berfungsi dan ada sembilan stasiun, seperti ANTV, Trans TV, TV One, dan beberapa lainnya yang mengudara,” ujar Koster.

Koster juga menegaskan komitmennya untuk membebaskan warga Buleleng dari blank spot, yang merupakan janji kampanyenya.

“Jadi kedepan Buleleng tak perlu antena parabola dan alami blankspot lagi. Ini janji kampanye tiang dulu dan astungkara baru realisasi sekarang,” ujar Gubernur Koster. (WIJ)

BACA JUGA :  Polda Bali Buka Suara Soal Geng WNA Culik dan Rampas Aset Kripto Bule Ukraina di Kuta Selatan

Catatan: Jika Anda memiliki informasi tambahan, klarifikasi, atau menemukan kesalahan dalam artikel ini, jangan ragu untuk menghubungi kami melalui email atau melalui kontak di situs kami.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Baca Lainnya

GIANYAR, BALINEWS.ID – Jalan Raya Guwang yang sebelumnya berlubang dan membahayakan kini kembali mulus. Hal tersebut berkat aksi...

NASIONAL, Balinews.id – Presiden Prabowo Subianto menyatakan rasa marahnya terhadap para koruptor dan mengungkapkan rencananya untuk mendirikan penjara...

BADUNG, Balinews.id – Kabar gembira untuk masyarakat Bali! Puluhan bus Trans Metro Dewata (TMD) akan kembali melayani penumpang...

GIANYAR, BALINEWS.ID – Pemerintah Pusat telah mengumumkan penundaan pelantikan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK). Yang awalnya dijadwalkan...

Breaking News

Berita Terbaru
AHY
kos
PSN
IU
PKB
ASN
KPK
BNN
PAD
TKP
KAI
SEO
BSN
Tas
lpd
5km
Run
Sar
UKT
tni
bkk
PLN
api
KTP
KEK
MoU
Kue
WNA
PMK
BPS