KARANGASEM, BALINEWS.ID – Wakil Menteri Pariwisata (Wamenpar) RI, Ni Luh Enik Ermawati, melakukan kunjungan kerja ke Kabupaten Karangasem pada Sabtu (8/3). Dalam kunjungan tersebut, Wamenpar yang lebih dikenal dengan sebutan Ni Luh Puspa sempat menggelar diskusi terkait potensi pariwisata yang ada di wilayah tersebut.
Selama kunjungan, Wamenpar yang mengenakan kebaya merah tersebut menyempatkan diri untuk mengunjungi berbagai destinasi wisata unggulan Karangasem, seperti Samsara Living Museum, Taman Tirta Gangga, Desa Wisata Tenganan, dan Puri Agung Karangasem. “Kami ingin agar perkembangan pariwisata di Bali ini merata, tidak hanya berfokus di Bali Selatan saja,” ujar Ni Luh Puspa.
Wamenpar juga menekankan pentingnya pemerataan pengembangan pariwisata yang kini semakin merambah Bali Utara dan Timur, khususnya Karangasem, yang dinilai memiliki potensi besar untuk dikembangkan.
“Bali itu cukup luas, dan kami ingin pariwisata tidak hanya terpusat di Bali Selatan. Bali Utara dan Timur, seperti Karangasem, juga memiliki banyak potensi yang perlu didorong lebih lanjut. Saya yakin, pariwisata di Karangasem bisa menarik banyak wisatawan,” lanjutnya.
Menurut Ni Luh Puspa, Karangasem memiliki beragam potensi wisata, mulai dari sejarah, budaya, hingga keindahan alam yang luar biasa. Oleh karena itu, pihaknya berencana melakukan kolaborasi erat dengan pemerintah daerah untuk mengembangkan potensi pariwisata Karangasem ke depan. Dia juga mengapresiasi visi besar Bupati Karangasem yang memiliki komitmen untuk memajukan sektor pariwisata di wilayahnya.
“Visi Bupati Karangasem sejalan dengan cita-cita Presiden. Mari kita bersama-sama berjuang untuk kemajuan pariwisata di Bali Timur ini,” tegasnya.
Wamenpar menambahkan bahwa jika pariwisata di Karangasem berkembang pesat, hal itu akan memberikan dampak positif bagi ekonomi masyarakat setempat. Namun, menurutnya, hingga saat ini pengembangan pariwisata di Karangasem belum optimal.
“Kami akan terus membahas dan mencari tahu apa yang menjadi kendala dalam pengembangan pariwisata di sini. Selanjutnya, kita akan cari solusi bersama-sama untuk mengatasi masalah tersebut,” ujarnya.
Dengan adanya perhatian dan upaya bersama antara pemerintah pusat dan daerah, Ni Luh Puspa berharap Karangasem dapat berkembang menjadi salah satu destinasi wisata utama di Bali. (bip)