Membangun Jembatan Global! Primakara University Sambut 44 Siswa Australia untuk Belajar Bahasa dan Budaya Bali

Share:

Primakara University Sambut Academic & Cultural Visit dari Melbourne High School Australia
Primakara University Sambut Academic & Cultural Visit dari Melbourne High School Australia

DENPASAR, BALINEWS.ID – Primakara University kembali menunjukkan komitmennya sebagai perguruan tinggi berwawasan global dengan menerima kunjungan akademik dan budaya (academic & cultural visit) dari Melbourne High School Australia pada Kamis, 3 Juli 2025 bertempat di Kampus Primakara.

Sebanyak 44 siswa internasional hadir dalam program yang berlangsung dalam suasana penuh semangat kolaborasi lintas budaya. Kegiatan ini terselenggara melalui kerja sama antara Primakara University, Asosiasi Pengajar dan Penggiat Bahasa Indonesia bagi Penutur Asing (APBIPA) Bali, dan Naluri Manca, lembaga yang berpengalaman dalam program pertukaran budaya internasional.

BACA JUGA :  BBPOM Denpasar Cek Takjil Pedagang di Kampung Jawa, Bagaimana Hasilnya?

Acara terbagi dalam dua sesi utama:

  • Sesi pembelajaran bahasa Indonesia, di mana peserta dibagi menjadi dua kelas untuk mendapatkan pengalaman belajar interaktif bersama pengajar profesional.
  • Sesi pengenalan budaya Bali, meliputi kegiatan melukis menggunakan sarana prada serta mengenakan kostum tari Bali, sehingga para siswa dapat merasakan kekayaan seni tradisional secara langsung.

Rektor Primakara University melalui Direktur Perencanaan Strategis dan Sekretariat Universitas menyampaikan bahwa kegiatan ini menjadi bagian dari upaya berkelanjutan Primakara untuk memperluas jejaring internasional, meningkatkan exposure global, serta menegaskan reputasi kampus sebagai institusi pendidikan tinggi yang menjunjung tinggi integritas akademik dan kolaborasi internasional yang kredibel.

BACA JUGA :  Beda Open Trip dan Private Trip, Kenali Jenis-Jenis Liburan Sesuai Karaktermu

“Kami percaya bahwa pertukaran budaya dan akademik seperti ini sangat penting untuk membangun generasi yang berpikiran terbuka dan siap bersaing di kancah global. Kehadiran Melbourne High School Australia di Primakara juga menjadi bukti nyata kepercayaan mitra internasional terhadap kampus kami,” ujarnya.

Melalui kegiatan ini, Primakara University berharap dapat terus menghadirkan program-program berkualitas yang menginspirasi dan mengedepankan prinsip transparansi, profesionalisme, serta penghormatan terhadap budaya lokal maupun internasional.

Primakara University berkomitmen menjadi kampus modern yang tidak hanya unggul dalam bidang teknologi dan bisnis, tetapi juga aktif membangun relasi global yang beretika dan bertanggung jawab, sebagai wujud visi untuk mencetak lulusan berdaya saing tinggi di tingkat internasional.

BACA JUGA :  Polres Badung Ungkap Amankan Residivis Pengedar Sabu dan Pemakai Ganja

Informasi lebih lanjut mengenai program-program internasional Primakara University dapat diakses melalui situs resmi www.primakara.ac.id

(*)

Catatan: Jika Anda memiliki informasi tambahan, klarifikasi, atau menemukan kesalahan dalam artikel ini, jangan ragu untuk menghubungi kami melalui email atau melalui kontak di situs kami.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Baca Lainnya

DENPASAR, BALINEWS.ID - Fakultas Hukum Universitas Mahasaraswati (Unmas) Denpasar menggelar kuliah umum bertajuk “Mahkamah Konstitusi dalam Sistem Ketatanegaraan...
TABANAN, BALINEWS.ID - Hingga pertengahan bulan Juli 2025, Kabupaten Tabanan menjadi wilayah dengan jumlah kasus rabies positif paling...
GIANYAR, BALINEWS.ID - Pemerintah Kabupaten Gianyar melalui Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) secara resmi menyegel Green Flow...
GIANYAR, BALINEWS.ID - Satuan Polisi Perairan dan Udara (Polairud) Polres Gianyar terus mengintensifkan patroli wilayah pesisir sebagai bentuk...

Breaking News

Berita Terbaru
MDA
SMA
AS
LSD
GWK
BBM
P3K
BSU
DLH
OTA
CSR
BK
HIV
ABK
Teh
LPG
SIM
PNS
NTT
STT
PBB
PON
Bir
PMI
DIY
SBY
BCL
Art
SMP
PAW
IKN
PHK
NIK
USG
Pil
ATM
atv
DPR
AHY
kos
PSN
IU
PKB
ASN
KPK
BNN
PAD
TKP
KAI
SEO
BSN
Tas
lpd
5km
Run
Sar
UKT
tni
bkk
PLN
api
KTP
KEK
MoU
Kue
WNA
PMK
BPS