DPRD Gianyar Serahkan Rekomendasi Kisruh LPD Bedulu ke PJ Bupati

Share:

DPRD Gianyar menyerahkan rekomendasi penyelesaian LPD Bedulu ke Pj Bupati
DPRD Gianyar menyerahkan rekomendasi penyelesaian LPD Bedulu ke Pj Bupati

GIANYAR, BALINEWS.ID – Sebagai tindak lanjut dari aspirasi masyarakat dan permohonan advokasi dari nasabah Lembaga Perkreditan Desa (LPD) Bedulu, Ketua DPRD Gianyar menyerahkan rekomendasi pendampingan terkait pengembalian dana nasabah LPD Bedulu kepada Penjabat (PJ) Bupati Gianyar. Penyerahan tersebut berlangsung di Kantor Bupati Gianyar pada Selasa (11/2/2025).

Proses penyerahan rekomendasi ini disaksikan oleh Wakil Ketua DPRD Gianyar, Ketua Komisi III DPRD Gianyar, Sekda Gianyar, Kepala Inspektorat, PLT Asisten II, Kepala Bagian Hukum, serta Kepala Bagian Ekonomi.

BACA JUGA :  Kemenag dan FKUB Harap Nyepi dan Idul Fitri Berjalan Lancar, Saling Jaga Toleransi

Ketua DPRD Gianyar, Ketut Sudarsana, menjelaskan bahwa rekomendasi pendampingan tersebut berfokus pada pengamanan pengembalian dana nasabah LPD Bedulu, berdasarkan tujuh butir kesepakatan yang telah dicapai oleh tiga pihak, yaitu Ketua LPD Bedulu, Bendesa Bedulu, dan perwakilan nasabah.

“Rekomendasi ini bertujuan untuk menyelesaikan permasalahan LPD Bedulu secara tuntas, sehingga dana masyarakat yang sempat mengendap di LPD dapat segera dikembalikan,” ungkap Ketut Sudarsana.

Sementara itu, PJ Bupati Gianyar, Dewa Tagel Wirasa, menyampaikan bahwa setelah menerima rekomendasi ini, pihaknya akan segera berkoordinasi dengan PJ Gubernur untuk membahas langkah-langkah lebih lanjut dalam penyelesaian masalah LPD Bedulu. Selain itu, langkah-langkah penyelesaian juga akan dikaji secara menyeluruh oleh seluruh jajaran pemerintah Kabupaten Gianyar.

BACA JUGA :  Megawati Keluarkan Instruksi untuk Kepala Daerah, Ini Kata Bupati Gianyar

“Kami akan bersama-sama untuk menyelesaikan masalah ini. Rekomendasi yang diserahkan akan segera kami tindaklanjuti,” tegas Dewa Tagel Wirasa. (bip)

Catatan: Jika Anda memiliki informasi tambahan, klarifikasi, atau menemukan kesalahan dalam artikel ini, jangan ragu untuk menghubungi kami melalui email atau melalui kontak di situs kami.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Baca Lainnya

NASIONAL, BALINEWS.ID – Pemerintah resmi mengubah jadwal libur sekolah Lebaran 2025, dengan memajukan waktu libur dari semula 24...

DENPASAR, BALINEWS.ID – Warga di kawasan Sesetan, Denpasar Selatan, digegerkan oleh aksi tiga remaja yang gerak-geriknya mencurigakan di...

BADUNG, BALINEWS.ID – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Badung memastikan program bantuan Hari Raya Besar Keagamaan sebesar Rp 2 juta...

KESEHATAN, Balinews.id – Kecambah atau toge merupakan bahan makanan yang populer di berbagai masakan Asia, terutama dalam hidangan...

Breaking News

Berita Terbaru
AHY
kos
PSN
IU
PKB
ASN
KPK
BNN
PAD
TKP
KAI
SEO
BSN
Tas
lpd
5km
Run
Sar
UKT
tni
bkk
PLN
api
KTP
KEK
MoU
Kue
WNA
PMK
BPS