Gubernur Koster Berharap Tol Mengwi-Gilimanuk Berlanjut, Sampai Mana Progressnya?

Share:

Gubernur Wayan Koster didampingi Giri Prasta dan Bupati Gianyar Made Mahayastra.
Gubernur Wayan Koster didampingi Giri Prasta dan Bupati Gianyar Made Mahayastra.

GIANYAR, BALINEWS.ID – Rencana Jalan Tol Mengwi-Gilimanuk belum ada kepastian. Gubernur Bali, Wayan Koster, juga tidak bisa memastikan kapan jalan tol yang menghubungkan tiga kabupaten di Bali barat ini bisa tersambung.

Koster justru mengungkapkan progress proyek tersebut. “Jalan tol masih ada kajian perubahan trase (garis imajiner jalur) desain,” ujar Wayan Koster saat Temu Masyarakat di Alun-alun Gianyar, Rabu malam (5/3/2025).

Koster pun berharap proyek ini segera berjalan. “Mudah-mudahan bisa berlanjut,” harap dia.

BACA JUGA :  Pria Asal NTT Tebas Wajah Pengunjung Kafe di Nusa Dua Pakai Sajam

Dikatakan oleh Koster, jalan tol Mengwi-Gilimanuk ini sebagai jawaban kepadatan lalu lintas yang terjadi di Bali wilayah barat. “Macet luar biasa dari Gilimanuk. Ini mendesak,” jelas dia.

Dikatakan Koster lagi, bahwa jalan tol ini menjadi program prioritasya selama menjabat gubernur di periode kedua bersama Nyoman Giri Prasta.

Koster pun membeberkan sejumlah hal yang menjadi prioritas kerja pemerintahannya. “Kemacetan, transportasi, penanganan oleh para pihak yakni wisatawan asing,” terang dia.

Untuk diketahui, proyek pembangunan jalan tol yang menghubungkan Gilimanuk dengan Mengwi, dikabarkan tidak masuk dalam Proyek Strategis Nasional (PSN) pada tahun 2025.

BACA JUGA :  Kelompok Remaja Ngumpul di Jembatan Merah PKB, Diingatkan Bahaya Balap Liar

Situasi ini menyebabkan sejumlah warga di Kabupaten Tabanan, yang kena jalur tol dibuat resah. Sebab, tanah mereka sempat diukur dan dilarang membangun atau diperjualbelikan karena hendak dijadikan tol. Warga pun berharap rencana ini berlanjut. (bip)

Catatan: Jika Anda memiliki informasi tambahan, klarifikasi, atau menemukan kesalahan dalam artikel ini, jangan ragu untuk menghubungi kami melalui email atau melalui kontak di situs kami.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Baca Lainnya

DENPASAR, BALINEWS.ID – Misteri kasus tabrak lari yang merenggut nyawa seorang pria tanpa identitas di Jalan Bypass Ngurah...

BADUNG, BALINEWS.ID – Kebakaran hebat melanda ruang sauna di lantai tiga Coco Lifestyle Residence yang terletak di Banjar...

BALINEWS.ID – Bunga Citra Lestari (BCL) kembali mencuri perhatian lewat lagu terbarunya berjudul Selalu Ada di Nadimu, yang...

DENPASAR, Balinews.id – Gubernur Bali I Wayan Koster menyarankan agar Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan untuk segera belajar...

Breaking News

Berita Terbaru
Pil
ATM
atv
DPR
AHY
kos
PSN
IU
PKB
ASN
KPK
BNN
PAD
TKP
KAI
SEO
BSN
Tas
lpd
5km
Run
Sar
UKT
tni
bkk
PLN
api
KTP
KEK
MoU
Kue
WNA
PMK
BPS