23,85 Juta Penduduk RI Masih Miskin Per Maret 2025, BPS: Menurun

Ilustrasi kondisi kemiskinan.
Ilustrasi kondisi kemiskinan.

NASIONAL, BALINEWS.ID – Berdasarkan laporan terbaru Badan Pusat Statistik (BPS), jumlah penduduk miskin di Indonesia mencatatkan penurunan pada Maret 2025. Total penduduk miskin mencapai 23,85 juta jiwa atau setara 8,47 persen dari total populasi.

“Dibandingkan September 2024, jumlah penduduk miskin turun sebanyak 200 ribu orang,” ungkap Deputi Bidang Statistik Sosial BPS, Ateng Hartono, dalam konferensi pers di Jakarta, Jumat (25/7/2025).

Penurunan ini merupakan kelanjutan tren yang telah berlangsung sejak Maret 2023. Saat itu, angka kemiskinan tercatat 9,36 persen dan terus turun secara konsisten. Sebagai perbandingan, pada Maret 2024 tingkat kemiskinan masih berada di angka 9,03 persen atau sekitar 25,22 juta orang.

BACA JUGA :  Mobil Travel Terguling di Exit Tol Benoa, Belasan WNA Cina Alami Luka-Luka

Ateng menyebutkan, salah satu faktor utama yang mendorong perbaikan ini adalah pertumbuhan ekonomi nasional yang stabil.

“Pada kuartal I-2025, pertumbuhan ekonomi kita berada di angka 4,87 persen,” jelasnya.

Selain itu, Nilai Tukar Petani (NTP) juga menunjukkan performa positif. Pada Februari 2025, NTP tercatat sebesar 123,45, menandakan petani menerima harga lebih baik dibanding pengeluaran yang harus mereka keluarkan.

BPS juga mencatat adanya penurunan tingkat pengangguran terbuka (TPT), terutama di wilayah perdesaan. Penurunan TPT di desa disebut lebih signifikan dibandingkan kota.

BACA JUGA :  Resep Chicken Katsu Mudah Ala Anak Kost: Gak Ribet, Gak Mahal!

Namun demikian, tren positif ini tidak merata. Di wilayah perkotaan, tingkat kemiskinan justru mengalami kenaikan tipis menjadi 6,73 persen dari sebelumnya 6,66 persen. Sebaliknya, kemiskinan di perdesaan menurun dari 11,34 persen menjadi 11,03 persen.

“Ini menunjukkan bahwa pemulihan ekonomi lebih cepat dirasakan di desa-desa,” ujar Ateng.

BPS juga mencatat dinamika harga pangan yang cukup bervariasi. Sejumlah komoditas mengalami kenaikan harga, seperti minyak goreng, cabai rawit, dan bawang putih. Namun, beberapa bahan pokok juga mengalami penurunan, seperti beras, ayam ras, dan bawang merah.

BACA JUGA :  Polri Ungkap Sindikat Pembobolan Rekening Dormant di Bank BUMN Senilai Rp204 Miliar, Pelakunya Ternyata Orang Dalam

Tak hanya itu, kebijakan pemerintah dalam memberikan diskon 50 persen tarif listrik hingga Februari 2025 juga turut memberikan kontribusi terhadap tekanan inflasi yang lebih rendah.

Standar garis kemiskinan turut mengalami peningkatan menjadi Rp 609.160 per kapita per bulan, naik dari Rp 582.932 pada Maret tahun sebelumnya. Meski demikian, penurunan jumlah penduduk miskin menunjukkan bahwa sebagian besar masyarakat mampu beradaptasi dengan kenaikan tersebut.

“Kenaikan garis kemiskinan itu menunjukkan peningkatan kebutuhan dasar, tapi juga bisa mencerminkan daya beli masyarakat yang mulai membaik,” tutup Ateng. (*)

Catatan: Jika Anda memiliki informasi tambahan, klarifikasi, atau menemukan kesalahan dalam artikel ini, jangan ragu untuk menghubungi kami melalui email atau melalui kontak di situs kami.

0 Comments
Newest
Oldest
Inline Feedbacks
View all comments

Breaking News

Informasi Lowongan Pekerjaan Terbaru Hari Ini

Baca Lainnya

NASIONAL, BALINEWS.ID - Komisi III DPR RI mulai membahas Rancangan Undang-Undang (RUU) tentang Perampasan Aset Terkait Tindak Pidana....
NUSA PENIDA, BALINEWS.ID - Bupati Klungkung I Made Satria secara resmi membuka Rapat Kerja Cabang (Rakercab) ke-II Perhimpunan...
KLUNGKUNG, BALINEWS.ID - Kebakaran terjadi di Pos Jaga Tiket pintu masuk RSUD Kabupaten Klungkung yang berlokasi di Jalan...
BADUNG, BALINEWS.ID - Kepolisian Sektor Kuta memastikan pria berinisial S Ole yang terlibat dalam aksi perusakan rumah dan...